Arsip Blog

Download MP3: Kiat-kiat Membina Keharmonisan Rumah Tangga & Enam Pilar Aqidah dari Perjalanan Hidup Rasulullah (Ust. Dzulqarnain)

Alhamdulillah, silakan download rekaman dauroh yang disampaikan oleh Ustadz Dzulqarnain dengan tema Kiat-kiat Membina Keharmonisan Rumah Tangga. Kajian ini disampaikan di Kampus UNJ Rawamangun 30 Januari 2011.

Download pula rekaman pengajian dengan tema Enam Pilar Aqidah dari Perjalanan Hidup Rasulullah (29 Januari 2011).

Semoga  Allah memudahkan kepada kita untuk memahami dan mengamalkan pelajaran-pelajaran yang sangat bermanfaat yang disampaikan oleh al-Ustadz al-fadhil Dzulqarnain hafizhahullah. Silakan download rekamannya pada link berikut:

Read the rest of this entry

Dengan Islam, Kubidik Kebahagiaan Rumah Tanggaku

Tatkala kebahagiaan menjadi suatu tujuan sebuah kehidupan, semua orang pun berlomba menggapainya. Bahkan sangat kentara perlombaan ini, dalam seluruh aktivitas hidup mereka. Mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali, waktu-waktu itu terpenuhi dengan rangkaian pola kehidupan dengan berbagai gaya maupun cara yang puncaknya adalah usaha meraih kebahagiaan. Ini semua terlepas dari sebuah kesadaran maupun kelalaian individu yang menjalaninya. Yang pasti, tidak ada seorang pun yang riang gembira tatkala merugi atau bahkan celaka di ujung usahanya, namun penyesalan yang tiada guna adanya. Ini meyakinkan kita bahwa tiada satu pun yang tidak menginginkan kebahagiaan.

Read the rest of this entry

Agar Buah Hati Menjadi Penyejuk Hati

Oleh Ustadz Abdullah Taslim, M.A

بسم الله الرحمن الرحيم


Kehadiran sang buah hati dalam sebuah rumah tangga bisa diibaratkan seperti keberadaan bintang di malam hari, yang merupakan hiasan bagi langit. Demikian pula arti keberadaan seorang anak bagi pasutri, sebagai perhiasan dalam kehidupan dunia. Ini berarti, kehidupan rumah tangga tanpa anak, akan terasa hampa dan suram.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

الْمَالُ وَالْبَنُونَ زِينَةُ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَالْبَاقِيَاتُ الصَّالِحَاتُ خَيْرٌ عِنْدَ رَبِّكَ ثَوَاباً وَخَيْرٌ أَمَلاً

Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia, tetapi amalan-amalan yang kekal dan shalih adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik untuk menjadi harapan” (Qs. al-Kahfi: 46). Read the rest of this entry

Menjadi Teladan yang Baik Bagi Keluarga

Oleh Ustadz Abdullah bin Taslim, M.A

Salah satu watak bawaan manusia sejak diciptakan Allah Ta’ala adalah kecenderungan untuk selalu meniru dan mengikuti orang lain yang dikaguminya, baik dalam kebaikan maupun keburukan. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam:

“الأرواح جنود مجندة، فما تعارف منها ائتلف وما تناكر اختلف”

“Ruh-ruh manusia adalah kelompok yang selalu bersama, maka yang saling bersesuaian di antara mereka akan saling dekat, dan yang tidak bersesuaian akan saling berselisih”[1].

Oleh karena itulah, metode pendidikan dengan menampilkan contoh figur untuk diteladani adalah termasuk salah satu metode pendidikan yang sangat efektif dan bermanfaat.

Dalam banyak ayat al-Qur’an Allah Ta’ala menceritakan kisah-kisah keteladanan para Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk menjadi panutan bagi orang-orang yang beriman dalam meneguhkan keimanan mereka. Allah Ta’ala berfirman: Read the rest of this entry

Dauroh Keluarga Sakinah Bersama Mahasiswa dan Mahasiswi Universitas Ummul Qura Makkah (1 Agustus 2010)

Untuk anda yang ingin berwibawa dengan akhlak mulia…
Untuk anda yang ingin cantik dengan perilaku simpatik…
Untuk anda yang ingin merajut sakinah dengan akhlakul karimah…
Langkahkan kaki tuk menghadiri…

Dauroh Keluarga Sakinah
Yayasan Al Hanif Cilegon

Bersama:
Ustadz Nuruddin, Lc (Mahasiswa Pascasarjana Universitas Ummul Qura Makkah Arab Saudi) -khusus Ikhwan

dan Ustadzah Ummu Faynan (Mahasiswi program sarjana Universitas Ummul Qura Makkah Arab Saudi, istri dari Ustadz Nuruddin, Lc.) -khusus Akhwat

Ahad 1 Agustus 2010
pukul 09.00-12.00

Di Komplek Pendidikan Dakwah dan Sosial Imam Nawawi
Perumnas Cibeber dekat Blok F, Cilegon Banten

Terbuka untuk umum , tidak dipungut biaya pendaftaran

Info 081311497942

Perceraian: Sisi Negatif yang Perlu Ditimbang

Oleh Abu Fairuz Ahmad Ridwan Al Medani

Manakala sepasang insan melangkah ke rnjenjang pernikahan dan telah sepakat untuk mengikat diri dalam satu ikatan suci, maka tak satupun dari mereka yang mengangankan perceraian. Namun, ketika kebersamaan dan keutuhan rumah tangga tidak mungkin untuk dipertahankan lagi, Tatkala kebahagiaan tak dapat lagi dirasakan oleh kedua belah pihak, maka perceraian bisa menjadi satu alternatif terakhir walau berat dan pahit.

Perceraian adalah satu perkara yang rnmemiliki konsekwensi jauh ke depan. Tidak hanya bagi suami istri itu sendiri, akan tetapi juga menyangkut hak anak dan keluarga kedua belah pihak. Oleh karena itu, selayaknyalah bagi suami istri untuk bersikap hati-hati dan bijaksana ketika menghadapi prahara besar yang mengancam kelanggengan dan keutuhan rumah tangga. Terdapat dalam sebuah hadits,
Perkara halal yang sangat dibenci Allah adalah perceraian” (HR Abu Dawud, HR Ibnu Majah, namun didhaifkan Syaikh Al-Utsaimin) Read the rest of this entry